Motherboard adalah perangkat keras komputer yang berfungsi untuk
menancapkan dan menghubungkan semua perangkat keras komputer, dengan
kata lain motherboard sebagai sirkuit utama dimana semua komponen
pendukung komputer akan dihubungkan. Pada motherboard terdapat
komponen-komponen yang sangat penting dan mempunyai peranan dan fungsi
masing-masing.
Berikut adalah Komponen motherboard dan fungsinya:
1. Slot Prosessor
Slot yang berfungsi untuk menancapkan atau meletakan prosessor pada
komputer, Slot ini berbentuk persegi dengan ukuran sesuai dengan
prosessor.
2. Slot memori (RAM)
Yaitu slot yang berfungsi untuk memasang RAM atau memori ke motherboard,
Slot ini berbentuk panjang dengan pengunci di kanan dan kirinya yang
berfungsi untuk mengunci memori atau ram yang sudah terpasang pada
motherboard
3. Chipset Nortbridge
Komponen yang berbentuk persegi yang menempel pada mottherboard yang
berfungsi untuk mengatur lalu lintas data antara prosessor dengan sistem
memori dan saluran uatama motherboard. Chipset ini biasanya terletak
berada didekat prosessor.
4. Chipset Southbridge
yaitu chipset yang berfungsi untuk pengatur alur data kinerja prosessor
dengan komponen sekunder seperti: IDE harddisk, drive, DMA dan
lain-lain.
5. Slot PCI Express X16
Slot ini berfungsi untuk menancapkan kartu VGA dengan model terbaru.
6. Slot PCI Express x1
Slot yang berwarna putih yang berbentuk memanjang yang berfungsi untuk
menancapkan kartu ekspansi ke motherboard, kartu ekspansi meliputi LAN
Card dan lain-lain.
7. Slot AGP
Adalah slot pada komputer yang berfungsi untuk menancapkan kartu VGA ke
motherboard, slot ini digunakan untuk motherboard yang belum mempunyai
slot PCI Express x16.
8. Slot PCI
Slot yang mempunyai fungsi yang sama dengan slot PCI Express 1x, akan
tetapi slot ini mempunyai kecepatan akses dibawah slot PCI Express 1x
9. Chipset BIOS
Merupakan sebuah chipset yang menyimpan program bios dan konfigurasinya.
10. Baterai CMOS
Yaitu baterai khusus yang berfungsi untuk memeberikan daya ke chipset
bios agar konfigurasi dari bios tidak kembali ke pengaturan awak ketika
komputer dimatikan. Baterai ini berbentuk bulat.
11. Port SATA
Port yang berfungsi untuk menghubungkan perangkat yang mempunyai port berbentuk SATA.
12. Port IDE
yaitu port yang berfungsi untuk menghubungkan perangkat yang mempunyai
port ATA seperti CD Room model lama dan harddisk model lama.
13. Port Floppy Disk / Floppy Disk Drive
Port yang berfungsi untuk menguhubungkan floppy disk dengan motherboard
14. Port PS/2
yaitu port yang berada disisi samping motherboard yang berfungsi untuk
menancapkan mouse dan keyboard. Port PS/2 ada 2 macam: ada yang berwarna
ungu dan berwarna hijau yang mempunyai fungsi masing-masing. Port PS/2
yang berwarna ungu berfungsi untuk menancapkan keyboard dan port yang
berwarna hijau berfungsi untuk menancapkan mouse.
15. Port Paralel
Yaitu port yang berfungsi untuk memasang peripheral berkecepatan rendah
dengan lebar data 8 bit. Akan tetapi port jenis ini sudah sangat jarang
untuk digunakan.
16. Port RJ45
Adalah port yang berfungsi untuk menghubungkan komputer ke jaringan.
17. Port USB
Port yang berfungsi untuk menghubungkan perangkat atau peripheral yang
mempunyai port USB seperti printer, kabel data, scanner dan lain-lain.
18. Port Audio
Yaitu port yang memiliki 3 port yang berfungsi untuk menghubungkan
komputer ke perangkat audio. 3 port tersebut mempunyai fungsi yang
berbeda-beda seperti: line-in, line-out dan mikrofon
Popular Posts
-
Jawa Timur merupakan salah satu provinsi yang banyak sekali memiliki tempat wisata alam yang saat ini telah menjadi destinasi tujuan pa...
-
Wisata Bahari Lamongan merupakan salah satu wisata unggulan propinsi Jawa Timur yang berada di Lamongan. Wisata ini merupakan wisata yang...
-
kali ini saya akan mengposting cara Membuat Welcome Box untuk blogger . Pertama kalian harus buka edit HTML ==> setelah itu find c...
-
Pertama kalian menuju ke situs Hootsuite lalu daftar gan. Cara daftarnya gampang bisa pake akun Facebook atau pake email gan. Tinggal d...
-
Pantai Papuma merupakan salah satu pantai eksotik yang ada di Jawa Timur. Pantai berada di Desa Lojejer kecamatan Wuluhan kabupaten Jembe...
-
Gunung Ijen merupakan salah satu gunung yang menjadi tujuan wisata utama bagi para traveller maupun para wisatawan, baik wisatawan domes...
-
Jawa Timur Park merupakan obyek wisata yang berupa taman rekreasi dan belajar yang ada di kota Malang. Tempat rekreasi ini berada di Jala...
-
Dr. Rhenald Kasali dalam kata pengantar buku 50 Usahawan Tahan Banting, Kiat Sukses di Masa Krisis menyarikan kiat s...
-
Download PointBlank Offline 2015 - REPACK - PointBlank Offline adalah game yang bergenre FPS, nah PointBlank sebenarnya adalah game ...
-
Rasulullah Saw ditanya tentang peranan kedua orang tua. Beliau lalu menjawab, "Mereka adalah (yang menyebabkan) ...